Friday, July 15, 2011

Huawei Sabet Sertifikasi Keamanan EAL3 CC

Baru-baru ini, Huawei—penyedia layanan jaringan telekomunikasi—baru saja mendapatkan penghargaan sertifikasi keamanan The Evaluation Assurance Level (EAL) 3 Common Criteria (CC) untuk jaringan inti dan produk router dari National Cryptologic Centre.

Menurut Li Wenzhi (CEO Huawei Indonesia), sertifikasi Common Criteria ini sangat diperhitungkan karena melibatkan proses evaluasi yang komprehensif dan ekstensif. Sertifikasi ini diakui secara internasional oleh pemerintah dan organisasi lainnya, sehingga membuktikan bahwa produk Huawei telah mengikuti standar keamanan internasional yang paling ketat.

Apalagi kini, ancaman-ancaman keamanan jaringan di seluruh dunia termasuk Indonesia sudah meningkat pesat. Untuk itulah Huawei mengadopsi sertifikasi keamanan yang terbaik (Common Criteria).

Di awal tahun 2011 lalu, Huawei juga menerbitkan “Statement on Establishing a Global Cyber Security Assurance System”. Dalam penyataan tersebut, Huawei menjamin bahwa komitmen untuk keamanan dunia maya tidak akan pernah sebanding dengan kepentingan komersial lainnya dan berjanji akan selalu mengoptimalkan sistem jaringan keamanan dunia maya yang bersifat end-to-end.

No comments:

Post a Comment